Iklan

Paslon Toska Sepakati Desain Surat Suara Yang Dibuat KPU Indramayu

, October 02, 2020 WAT

INDRAMAYU - WORLD News // Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Indramayu dari Independent nomor urut 2 (dua), Toto Sucartono dan Deis Handika (Toska) menghadiri kegiatan penandatanganan persetujuan desain surat suara yang di selenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu, bertempat di Aula Kantor KPU Indramayu, Kamis (1/10/2020).

Calon Bupati Indramayu nomor urut 2, Toto Sucartono mengatakan, desain surat suara dan Alat Peraga Kampanye (APK) yang sudah disepakati dan ditandatangani merupakan desain penentu sesuai dengan standar yang dibuat oleh pihak KPU.

"Kita semua harus ikuti standar yang dibuat oleh KPU," Ucap Toto di depan awak media saat konferensi pers di halaman KPU Indramayu.

Pihaknya menuturkan, desain foto atau gambar Paslon nomor urut 2 yang akan disertakan dalam surat suara dan APK adalah warna putih, menurutnya, warna putih mempunyai makna yang mendalam berarti netral. Hal itu sesuai dengan Paslon nomor 2 yang maju pada Kancah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Indramayu tahun 2020 melalui jalur Independent, tanpa ada keberpihakan dengan partai politik manapun.



"Foto ini maknanya dalam, namanya foto putih ini foto netral, jadi partai yang konflik pasti larinya ke netral," tuturnya.

Selain itu Toto juga menyampaikan, pihaknya yakin sudah menguasai sebanyak 25 Kecamatan di Kabupaten Indramayu sebagai lumbung suara yang akan memenangkan dirinya dikancah Pilkada Indramayu pada 9 Desember 2020 mendatang.

"Lumbung suara saat ini menurut prediksi saya dari hasil beberapa tim yang bergerak, baru 25 Kecamatan yang kita menang," katanya.

Diketahui sebelumnya, berdasarkan hasil dukungan KTP dari masyarakat yang sudah didapatkan oleh Toto Sucartono untuk pencalonannya sebagai pasangan independen, dengan jumlah KTP sebanyak 95.592 suara dan telah terverifikasi faktual oleh KPU, lalu kemudian, hal itu yang menjadi landasan dirinya telah mendapatkan lumbung suara di 25 Kecamatan yang ada di Kabupaten Indramayu.

"Mana saja Kecamatannya? tanyakan saja ke rakyat," pungkas Toto.

(AS)

TrendingMore